Rabu, 29 November 2017

Rumah Adat Belitung-Kabupaten Belitung

Rumah Adat Belitung ini berada di Jl.Gajah mada Kelurahan,Kecamatan Tanjung Pandan,Kabupaten Belitung,Bangka Belitung.Rumah adat merupakan identitas mutlak sebagai sebuah perwujudan identitas budaya sebuah bangsa dan daerahnya, begitu juga di Pulau Belitung yang memiliki rumah adat yang etnik dengan sebutan Rumah Gede atau Rumah Panggong. Rumah adat tersebut sengaja dibangun oleh pemerintah setempat agar para generasi muda dapat mengenal rumah adat Belitung yang sudah jarang digunakan saat ini. Rumah Adat Belitong tersebut diresmikan pada yaitu tahun 2009.dan diteruskan ke para pejabat dahulu. Bedanya dengan rumah penduduk biasa ialah lebih besar sehingga memiliki lima ruangan, sedangkan rakyat biasa hanya memiliki empat ruangan. Sebuah rumah panggung besar yang kokoh berbahan dasar kayu lubin, rumah ini juga terdiri dari tiga bagian, ruang utama, loss dan dapur.Di bagian depan rumah dihiasi payung warna-warni yang biasa disebut kembang goyang menjadi tanda ucapan selamat datang, setelah tangga kita akan melihat teras tradisional yang nyaman.

Saat di dalam rumah panggung ini ada banyak ornamen khas -khas Belitung, dan lemari-lemari yang berisi pajangan dan pakaian pengantin adat Belitung yang disebut Baju Kancing Lima. Ada juga contoh kamar pengantin di rumah adat ini. Di dinding dan di meja juga ada foto-foto Belitung tempo dulu.Di paling belakang ada dapur tradisional ditempatkan paling belakang karena segala kegiatan yang masak-memasan yang menghasilkan banyak sampah dan kotoran di lakukan di area rumah paling belakang, walaupun rumah adat ini hanya dikunjungi wisatawan, tempat ini juga beroperasi sebagai tempat pengajian atau kumpul keluarga bersama. Jika kita datang  waktu jam makan siang, kita akan berkesempatan untuk makan siang bersama dan gratis yang disediakan oleh pihak Rumah Adat Belitung.Di Rumah Adat Belitung ini sering pula diadakan upacara adat budaya Melayu setempat dan pertunjukan kesenian seperti, Beripat dan tari-tarian daerah. Jika sempat yuks Wisata Rumah Adat Belitung dan mengenali budayanya.




















Artikel Terkait


EmoticonEmoticon