Selasa, 05 September 2017

Pantai Pagatan-Kabupaten Tanah Bumbu

Pantai Pagatan merupakan salah satu tempat wisata alam yang terdapat di Kabupaten Tanah Bumbu, Provinsi Kalimantan Selatan. Pantai ini berada di sisi jalan Trans Kalimantan poros selatan yang menghubungkan Kalimantan Selatan-Kalimantan Timur.Pantainya relatif sepi dengan deburan ombak yang relatif kecil. Garis pantainya memanjang luas mengikuti jalan dengan banyak ditumbuhi dengan pohon kelapa. Pemandangannya pantainya pun cukup indah sambil melihat banyaknya tongkang batubara yang berseliweran lewat.Salah satunya keunikan Pantai Pagatan ini dibanding pantai lainnya di Kalimantan Selatan adalah adanya acara ritual khas nelayan keturunan Bugis yang bermukim di Kabupaten Tanah Bumbu. Ritual tersebut dinamakan Pesta Laut Ritual ini dilakukan sebagai ungkapan rasa syukur atas sebagai limpahan hasil laut dan sekaligus memohon perlindungan selama nelayan berada di laut waktu sedang bekerja. Terdapat atraksi musik dan tarian-tarian tradisional serta melabuhkan sesajen ke tengah laut.Di sepanjang jalan sisi pantai, banyak terdapat warung-warung makan yang menjajakan makanan, dan minuman kelapa muda sebagai tempat persinggahan bagi anda yang lelah berkendara.

Tersedia juga penginapan sejenis resort dan losmen dengan harga yang bervariasi di sekitar pantai apabila anda ingin menginap.Untuk sampai ke sini, anda dapat menempuh sekitar 4-5 jam perjalanan dari Banjarmasin yaitu menggunakan kendaraan pribadi. Bila anda menggunakan bus, carilah bus tujuan Tanah Bumbu dari terminal di jalan Ahmad Yani Km.6, Banjarmasin.Sebagai tips, bila anda menggunakan kendaraan sendiri maka isilah bensin kendaraan anda hingga penuh karena sepanjang perjalanan anda sulit menemukan pom bensin yang buka. Karena kelangkaan BBM maka bensin hanya bisa ditemukan di warung atau pedagang eceran.Ingin melihat pesta laut di Pantai Pagatan ini? Datanglah pada pertengahan Bulan April dan nikmatilah suasana keramaian tradisi masyarakat setempat











Artikel Terkait


EmoticonEmoticon