Sungai Bingei berada di Desa Sei Binge, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara. Berjarak sekitar 40 km dari kota Medan, dan 20 km dari kota Binjai.Sungai ini relatif tidak besar, berbatuan, dan air nya jernih dengan jeram-jeram yang bervariasi. Kedalaman air bervariasi sehingga pada tempat-tempat tertentu wisatawan diajak untuk berenang maupun loncat dari batuan ke sungai. Dengan tingkat kesulitan 2 - 3 sungai ini cukup aman untuk diikuti anak-anak umur 7 tahun keatas maupun orang dewasa.
Terdapat beberapa Rute yang diikuti oleh wisatawan, yaitu rute Namo Nangka hingga Bendungan Namu Sira-sira, yang berjarak sekitar 7 km dengan lama pengarungan mencapai 2 jam. Dan Jalur panjang dimulai dari Desa Lau Seridi hingga jembatan Bendungan Namu Sira-sira dengan jarak sekitar 10 km, serta rute Family Trip, yang dimulai dari depan Base Camp Explore Sumatera hingga Alam Indah sekitar 3 km.
Meluncur dari ketinggian kurang lebih 8 meter dari atas perahu karet adalah puncak dari keseruan berarung jeram di sungai Bingei ini. Tetapi Bendungan ini tidak selalu dapat diluncuri, pemandu akan menyampaikan kepada wisatawan apakah dapat menuruninya atau tidak. Arung Jeram di Sungai ini sangat cocok bagi wisatawan yang ingin menguji adrenalin.
Senin, 20 November 2017
Arung Jeram Sungai Bingei-Kota Binjai
Penulis Unknown
Diterbitkan November 20, 2017
Share to your friends
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
EmoticonEmoticon