Pantai Pasie Saka adalah salah satu dari sekian banyak pantai yang sangat indah yang berada di Aceh, tepatnya di kawasan Jeumpheuk, kecamatan Sampoiniet, Kabupaten Aceh Jaya,Nanggroe Aceh Darussalam Pantai Pasie Saka belakangan tengah hits dikalangan anak muda, karena keindahan pantai dengan pasir pantai yang lembut bagaikan gula pasir.Kononnya menurut cerita, pantai ini dinamakan sebagai Pantai Saka (Pantai Gula) karena pasirnya yang putih bak gula pasir. Kondisi pantai ini masih terawat karena belum terjamah aktivitas pariwisata dan terbilang jarang disambangi wisatawan. Nuansa eksotis pantai ini makin bertambah ketika banyak dijumpai tebing-tebing karang yang letaknya tepat di bibir pantai serta perbukitan yang nampak seperti tanjung menjorok kelaut. Perbukitan ini dipenuhi dengan tumbuhan hijau sehingga nampak asri bila dipandang dari kejauhan.
Deburan gelombang laut yang deras menyapa bibir pantai juga mempercantik surga kecil yang tersembunyi ini. Pantai Pasie Saka sebenarnya memiliki air laut yang sangat jernih dengan warna biru kehijauan, namun sayang wisatawan dilarang untuk mandi atau berenang di pantai tersebut. Gelombang ombaknya yang sangat kuat menjadi penyebabnya, apalagi ketika musim angin barat gelombang semakin besar dan sangat berbahaya Dari Desa Jeumpheuk Anda harus berjalan kaki melewati semak belukar, dua bukit serta padang rumput yang hijau. Dalam perjalanan tersebut Anda akan melewati Desa Mata Le, yang dulunya merupakan pemukiman warga yang kini telah hilang setelah dihantam gelombang tsunami 2004 silam. Disepanjang perjalanan, Anda akan disuguhkan dengan keindahan alam yang begitu alami dan sangat terjaga kelestariannya. Untuk memasuki Pantai Pasie Saka, Anda tidak dikenakan biaya masuk namun harus membayar biaya pemandu Rp. 150.000 untuk 10 orang.

Kamis, 02 November 2017
Pantai Pasie Saka-Kabupaten Aceh Jaya
Share to your friends
Artikel Terkait
- Danau Aneuk Laot berada di Kelurahan Aneuk Laot,tepatnya di tengah Kota Sabang,Aneuk Laot
- Kota Sabang sangat kaya dengan keindahan alamnya yang mempesona. Dari sekian banyak tempa
- Pantai Sumur Tiga ini berada di Kecamatan Le Maule,Kota Sabang,Pantai ini merupakan salah
- Pantai Jantang ini berada di Desa Jantang,Meunasaj Krueng Kala Pasie,Lhong,Kabupaten Aceh
- Air Terjun Blang Kolam memiliki ketinggian kurang lebih 75 m. Tempatnya yang sejuk dengan
- Museum Tsunami Aceh merupakan sebuah museum di Banda Aceh yang dirancang sebagai monumen
Newsletter
Berlangganan artikel terbaru dari blog ini langsung via email
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
EmoticonEmoticon